Beranda >

Berita > Deklarasi Free Smoke Generation dan Free Smoke Runner Akan Awali AP-CAT 2019


19 September 2019

Deklarasi Free Smoke Generation dan Free Smoke Runner Akan Awali AP-CAT 2019

Menjelang pelaksanaan Asia Pacific Cities Alliance for Tobacco Control (AP-CAT) 2019 di Kota Bogor yang akan dihadiri para Wali Kota dari 12 negara. Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui dinas terkait akan menggelar Deklarasi Free Smoke Generation dan Free Smoke Runner di Taman Sempur, Sabtu (21/09/2019) nanti, untuk menyambutnya.

Rencananya kegiatan akan dimulai pukul 06.00 WIB yang dimeriahkan 3.000 pelajar Kota Bogor, mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA/sederajat yang akan menampilkan sejumlah aksi, diantaranya lari hingga pembentangan giant spanduk.

Acara akan diawali lari pagi bersama di pedestrian seputaran jalur Sistem Satu Arah (SSA) yang dipimpin Wali Kota Bogor, Bima Arya bersama jajaran Muspida Kota Bogor dan jajaran Pemkot Bogor serta 300 runners.

Selain itu akan ada pembentangan giant spanduk bertuliskan “Generasi Sehat Tanpa Rokok” berukuran 20 x 5 meter yang dilakukan para siswa SMA Kota Bogor sebagai simbolis deklarasi Free Smoke Generation.

Usai gladi resik, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bogor, Eko Prabowo mengatakan,dalam kegiatan Deklarasi Smoke Free Generation dan Smoke Free Runner, Dispora diberi kepercayaan sebagai koordinator kegiatan.

"Kita siapkan apa yang kita punya sesuai kemampuan untuk memeriahkan kegiatan sabtu maupun untuk menyukseskan pertemuan AP-CAT nanti,” kata Eko saat ditemui di Taman Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kamis (19/09/2019).

Selain Kadispora, turut hadir Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Rubaeah. Dia berujar, Kota Bogor mendapat kehormatan menyelenggarakan pertemuan para Wali Kota dari 12 negara se Asia Pasifik yang akan membahas tentang pengendalian tembakau.

Dia menuturkan, setiap tahunnya pertemuan ini digelar di Singapura, namun khusus tahun 2019 yang merupakan pertemuan ke-4, Kota Bogor mendapat kepercayaan dari The Union menjadi tuan rumah.

Menyinggung dilibatkannya ribuan pelajar dalam kegiatan sabtu nanti dimaksudkan untuk mengedukasi generasi muda yang sehat dan berkualitas akan bahaya rokok. Selain itu juga akan disampaikan pesan No Soft Drink kepada para anak-anak maupun masyarakat umum.

“Jangan minum-minuman soft drink yang bersoda maupun yang mengandung gula, sebagai upaya pencegahan sedini mungkin dari beberapa penyakit tidak menular, diantaranya diabetes dan darah tinggi. Jika dikonsumsi dalam jangka panjang. sama bahaya seperti rokok,” kata Rubaeah.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor, Fahrudin mengungkapkan, kegiatan di Sempur dimaksudkan sebagai sambutan dari warga Kota Bogor kepada para tamu yang hadir dalam acara AP-CAT 2019. (Humpro)