Beranda >

Berita > Taman Kota Akan Ditambah


03 Juni 2015

Taman Kota Akan Ditambah

Pemerintah Kota Bogor secara konsisten akan terus mengajak warga untuk turun secara bersama-sama menghadapi dan mengatasi persoalan dan permasalahan yang dihadapi Kota Bogor. Sebab sebagaimana dikatakan Walikota Bogor, Bima Arya, "Pemerintah Kota Bogor tidak bisa berjalan seorang diri dalam menghadapi pesoalan dan permasalahan, butuh kebersamaan untuk mengatasi itu semua,” katanya seusai mengikuti Pawai Budaya, Sabtu (30/5).

“Saya tidak pernah bosan dan lelah mengajak warga untuk turun ke lapangan secara bersama-sama, sebab hanya dengan kebersamaan persoalan dan permasalahan Kota Bogor akan lebih cepat terpecahkan dan terselesaikan,” lanjutnya. 

Terkait pembangunan taman-taman kota, Bima mengungkapkan adanya beberapa taman yang akan direvitalisasi seperti Taman Kencana, disamping akan menambah jumlah taman. Rencananya akan segera dibangun Taman Ekspresi dan Taman Kuliner Halal di Sempur serta Taman Grafitti di daerah Bangbarung. “InsyaAllah kita akan terus berupaya menjadikan Kota Bogor sebagai Kota Sejuta Taman, tujuannya tidak semata untuk keindahan tapi juga kesehatan dan kebersamaan. Yang terpenting dari taman-taman itu adalah bagaimana kita merawatnya," pungkas Bima. (gus/rahmat)