Beranda >

Berita > DLLAJ Kota Bogor Gelar Operasi Gabungan


25 November 2015

DLLAJ Kota Bogor Gelar Operasi Gabungan

Untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), Dinas Lalu Lintas Angkutan Jalan (DLLAJ) Kota Bogor bekerjasama dengan Polsek Tanah Sareal dan Dansatlak Hartib Denpom Bogor menggelar operasi gabungan di Jalan Soleh Iskandar, Rabu (25/11).

Menurut Empar Suparta operasi gabungan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap 2 minggu sekali disetiap Polsek dan Polres. “Untuk hari ini operasi kami laksanakan di Polsek Tanah Sareal yang dipimpin langsung AKP Hotang Sulaeman,” ujar Empar.

“Setiap kendaraan yang melintas baik milik pribadi maupun kendaraan umum kami periksa kelengkapan surat-suratnya. Khusus untuk kendaraan umum kami periksa juga buku KIR dan izin trayeknya,” imbuhnya.

dllaj1111

Kapolsek Tanah Sareal AKP Hotang Sulaeman bersama jajarannya mendukung kegiatan ini dan berharap pengguna jalan bisa lebih tertib. “Hari ini semuanya kami periksa mulai dari jajaran sipil maupun TNI,” terang Hotang. “Pemeriksaan juga tidak terbatas hanya surat-surat tetapi menjadi dukungan kepada dinas lain untuk menciptakan situasi yang kondusif,” tegasnya.

Sedangkan Dansatlak Hartib Denpom Bogor Kapten Lisno menuturkan sesuai dengan peraturan, kendaraan baik roda empat maupun roda dua tidak boleh menggunakan atribut TNI, apabila dalam operasi ini terjaring maka pihaknya akan segera melepaskan atribut tersebut. (Tria/Rahmat)