Beranda >

Berita > Walikota Bogor: Ini Kemenangan Semangat dan Optimisme


01 Juli 2016

Walikota Bogor: Ini Kemenangan Semangat dan Optimisme

Setelah menanti dua bulan dengan perjuangan dalam menggalang warga guna memberikan dukungan dan mengkampanyekan hastag welovebogor, Kota Bogor akhirnya mendapat anugerah kota yang paling dicintai sedunia. Mengalahkan 45 kota dari 21 negara di seluruh dunia, Kota Bogor dianggap konsisten berupaya  menjadikan kotayang mendukung pembangunan berkelanjutan yang rendah emisi. Kota Bogor berhasil meraih People’s Choice, menjadi kota terfavorit sedunia yang mendapat dukungan publik terbanyak dan layak dinobatkan sebagai The Most Lovable City.

Walikota Bogor Bima Arya mengatakan, dirinya melihat kemenangan ini sebagai gairah warga yang luar biasa mencintai dan mendukung Kota Bogor. “Ini bukan sekadar memenangkan kompetensi semata tetapi untuk terus mengajak warga Kota Bogor untuk mencintai kotanya, “kata Bima, Kamis malam, (30/6/2016).

Bahkan, ketika taraweh keliling ia sampai tidak menyangka warga selalu mengajak foto we love bogor. Ini membuktikan bahwa dukungan warga tidak hanya berada di pusat kota, tetapi juga sampai ke pelosok. Mereka pun aktif memberikan dukungan di berbagai media sosial.

 “Terima kasih semua. Ini kemenangan semangat dan optimisme. Masih banyak warga Bogor yang memilih untuk tetap semangat dan optimis. Insya Allah Bisa!” tambah Bima.

 Dalam aku facebook resmi we Love Cities, panitia memberikan ucapan selamat kepada Kota Bogor. Kota Bogor menang dengan dukungan yang telak dibanding kota lainnya. Panitia menyatakan kemenangan ini menunjukkan kemampuan Kota Bogor untuk merangkul warganya untuk memberikan dukungan. Dukungan dari warga Kota Bogor merupakan kunci dari suatu kota untuk mencapai tujuannya. Kota Bogor dianggap memfokuskan program keberlanjutannya pada efisiensi energi dan pelestarian sumber daya. "Jika memang ada saran dari WWF-nya akan sangat ditunggu sebagai bentuk amunisi perkembangan Kota Bogor kedepan," ujar Bima.

Sebagaimana diberitakan, Kota Bogor masuk menjadi salah satu kota dalam ajang nominasi We Love Cities 2016 yang diinisiasi Organisasi World Wide Fund (WWF) for Nature bekerjasama dengan ICLEI. Terpilihnya Kota Bogor di ajang Kampanye Global We Love Cities 2016 atas komitmen Kota Bogor dalam pembangunan berkelanjutan yang rendah emisi dan ramah lingkungan.

Selamet Daroini, Project Officer ICLEI di launching We Love Cities 2016 sebelumnya mengatakan, komitmen Kota Bogor terlihat dari komitmen Walikota Bogor yang serius dan didukung dengan data yang lengkap. Apalagi Kota Bogor sudah memiliki Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) ramah lingkungan. Sehingga dari enam kota di Indonesia, terpilih 3 kota yang masuk nominasi yakni Jakarta, Balikpapan dan Kota Bogor. “Kota Bogor kedepan akan menjadi kota layak huni yang menjadi impian warganya,” ujar Selamet. (fla-eto)