Beranda >

Berita > Halalbihalal, Koramil 0601 Bogor Tengah Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mushala


25 Juli 2016

Halalbihalal, Koramil 0601 Bogor Tengah Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mushala

Komando Rayon Militer (Koramil) 0601 Bogor Tengah Kota Bogor menggelar Halalbihalal bersama para tokoh agama dan masyarakat serta Ormas se-Kota Bogor, Minggu (24/7/2016).  Halalbihalal juga dirangkaikan dengan peletakan batu pertama pembangunan Mushala Koramil 0601 Bogor Tengah oleh  Komando Distrik Militer (Kodim) 0606 Kota Bogor Letkol Inf. M. Albar, Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman, Ketua DPRD Kota Bogor Untung Maryono, Kapolsek Bogor Tengah Kompol Saifudin Gayo, serta mantan Camat Bogor Tengah Rakhmawati.  

Halalbihalal bersama para tokoh agama dan masyarakat serta Ormas FKKPI, BPPKB dan BBR digelar dalam rangka mempererat kebersamaan dan persaudaraan. “Sinergitas berbagai pihak yang sudah dibangun selama ini terjalin baik, dan kegiatan berkumpul ini adalah suatu kebersamaan dan menjalin tali silaturahmi,” jelas Danramil Bogor Tengah, Kapten Inf Eka Purnama dalam sambutannya.

Lanjut Eka, Halalbihalal jadi momentum penting bagi Koramil 0601 Bogor Tengah untuk mempersatukan semua pihak, baik Muspika, Muspida dan unsur  elemen masyarakat Kota Bogor dalam bingkai persaudaraan dan kemitraan serta sinergitas.

Sementara itu, Wakil WaliKota Bogor Usmar Hariman berharap sinergitas dan kebersamaan yang sudah dijalin selama ini oleh aparat Muspika Bogor Tengah dipertahankan dan terus ditingkatkan. Terlebih, Bogor Tengah merupakan kawasan pusat pemerintahan, jadi harus mendapat pengamanan ekstra. Kecamatan Bogor Tengah mempunyai beban ekstra di banding kecamatan lain karena Istana Bogor ada di wilayah Bogor Tengah. (Ismet/Lani-eto)