Beranda >

Berita > MNC Group Tawarkan CSR


26 Agustus 2016

MNC Group Tawarkan CSR

MNC Group menawarkan kerjasama Corporate Social Responsibility (CSR) kepada Pemerintah Kota Bogor. Penawaran kerjasama tersebut masih dalam tahap pengenalan program antar kedua belah pihak yang kiranya dapat bisa disinkronkan.

Tim CSR MNC Group Debora Debi Wage mengatakan, program CSR mereka baru berjalan enam bulan dan Kota Bogor adalah kota pertama yang mendapat tawaran. Beberapa CSR yang difokuskan MNC Group antara lain dalam bidang sarana prasarana pembangunan jembatan, pemberdayaan petani dan nelayan, kesehatan dan pendidikan.

“Masih belum ada kepastian CSR ke Pemkot Bogor dalam hal apa,” ujar Debora seusai audiensi bersama Walikota Bogor, Jumat (26/08/2016) pagi di Ruang Paseban Punta, Balaikota.

Walikota Bogor Bima Arya mengatakan, persentase CSR yang masuk ke Pemkot semakin tinggi setiap tahunnya dan saat ini sudah mencapai diatas Rp 3 miliar. Hal ini menandakan adanya kepercayaan kepada Pemkot dalam mengelola dana CSR dari pihak swasta yang memang selalu disambut dengan tangan terbuka. “CSR dari MNC Group ini akan diarahkan pada program prioritas seperti penataan PKL,” pungkas Bima. (fla/agus/ismet/mutya/debi/ayu) dkw