Beranda >

Berita > Film Terpuji FFB 2016: Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2)  


25 September 2016

Film Terpuji FFB 2016: Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2)  

BANDUNG - Malam Puncak Festival Film Bandung (FFB) 2016 digelar Sabtu malam (24/9/16) di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat, Jl. Dipati Ukur Kota Bandung. Film "Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2)" produksi MD Pictures berhasil menyabet penghargaan tertinggi sebagai Film Bioskop Terpuji di ajang FFB ke-29 ini.
 
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) pun menyerahkan secara langsung piala tersebut kepada pemenang. Usai acara, Aher berkata bahwa FFB yang secara konsisten terus digelar tanpa jeda selama 29 tahun ini merupakan ajang atau wahana untuk memberikan apresiasi kepada para pelaku film tanah air. 
"FFB adalah sebuah wahana untuk memberikan penghargaan kepada para pelaku-pelaku film terpuji," kata Aher.
 
Aher pun menilai penyelenggaraan FFB semakin tahun terus mengalami peningkatan ke arah yang lebih baik. Untuk itu, ke depannya para pelaku film tanah air pun agar terus dapat membuat sebuah film yang memiliki karakter dan manfaat untuk penonton. "Jadi film itu harus membuat seseorang yang membuatnya itu ada makna yang didapatkan, ada nilai yang didapatkan untuk kehidupan," ujar Aher.
 
Sebagai sebuah produk kebudayaan, lanjut Aher, dia mengaku senang dan menghargai para pelaku seni dan budaya. Dengan kemajuan teknologi saat ini, masyarakat bisa menonton film kapan saja dan dimana saja, seperti film-film yang bisa ditonton melalui internet. Namun, Aher menganggap bahwa film sebagai sebuah bentuk kebudayaan harus kita hargai dengan cara menontonnya langsung ke bioskop. "Saya lebih memilih nonton film itu ke bioskop. Kenapa? Karena saya ingin memberikan penghargaan kepada orang-orang yang memperhatikan seni budaya," tutur Aher.
 
"Jadi mereka (para pelaku film) berkeringat, mengeluarkan biaya cukup besar untuk menghadirkan sebuah film yang bermutu. Masa kita tidak mau menonton dan menghargai mereka. Jadi yang terbaik adalah hargai produksi-produksi film tersebut dengan menonton di bioskop dan itulah penghargaan kita," pungkasnya. ( Dikutif Humas Kota Bogor )