Beranda >

Berita > Lurah Cibadak Tinjau Pembangunan Sanimas


19 Oktober 2016

Lurah Cibadak Tinjau Pembangunan Sanimas

Guna memastikan pengerjaan pembangunan Sanimas di wilayahnya berjalan lancar, Lurah Cibadak Uay Sutiawan terjun langsung ke lokasi memantau pengerjaan Sanimas yang berlokasi di RT 03/06 Kelurahan Cibadak Kecamatan Tanah Sareal, Selasa (18/10/2016).

Sanimas yang dibangun diatas tanah berukuran 4x2,5 meter ini menelan dana sebesar Rp 400 juta. Saat ini sudah memasuki tahap pengerjaan bagian dasar yang berfungsi sebagai Septic Tank. Diatas Septic Tank ini sesuai rencana selanjutnya akan dibangun dua WC dan satu kamar mandi. “Yah semua berjalan lancar dan pengerjaan sudah hampir 50 persen,” ujar Uay.

Menurutnya, Sanimas yang sedang dibangun ini nantinya akan berfungsi sebagai sarana penyedia air bersih dan tempat mandi cuci kakus bagi warga sekitar. Diperkirakan Sanimas ini mampu memenuhi kebutuhan warga kurang lebih 40 KK.

“Pembangunannya berdasarkan hasil usulan yang diajukan pada tahun 2015. Dari 4 titik yang diajukan, berdasarkan hasil pertimbangan dan kemampuan anggaran Kelurahan Cibadak hanya mendapat jatah 1 Sanimas,” papar Uay.

Berdasarkan hasil musyawarah para ketua RT, RW dan LPM serta tokoh masyarakat diputuskan untuk lokasi Sanimas di RT 03/06. Dipilihnya lokasi ini tentunya berdasarkan beberapa pertimbangan dan juga tingkat kebutuhan. “Pertama secara administrasi sudah lengkap, status tanah jelas dan warga sangat membutuhkan keberadaan Sanimas ini,” ujar Uay.

Setelah semua persyaratan lengkap barulah pembangunan dimulai dan sekarang pengerjaannya sudah hampir  50%. Diperkirakan akhir bulan Oktober 2016 pembangunan Sanimas ini akan rampung dan selanjutnya bisa dinikmati sekitar 40 KK terutama yang tinggal di dekat lokasi ini.

Dengan selesainya pembangunan Sanimas ini, Uay berharap warga akan sangat terbantu untuk kebutuhan air bersih dan sarana MCK-nya. Ia juga berharap warga tidak hanya sekedar menggunakan tetapi turut memelihara fasilitas umum yang dibiayai pemerintah pusat ini. “Untuk pemeliharaan kami juga akan membentuk kelompok masyarakat (Pokmas) sehingga pemeliharaan Sanimas akan lebih teratur,” tandasnya. (Tria/Lani-eto).