Beranda >

Berita > Ade Sarip : Komunikasi Parpol dan Pemda Sudah Bagus


26 November 2016

Ade Sarip : Komunikasi Parpol dan Pemda Sudah Bagus

Partai politik yang merupakan bagian dari masyarakat, diharapkan bisa menjadi sebuah sarana penyaluran aspirasi. Juga dapat berfungsi sebagai penghubung komunikasi antara masyarakat dengan pemerintah atau sebaliknya. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat di Forum Konsultasi dan Komunikasi Politik yang berlangsung di Bale Seda Kencana Kantor Badan Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan Wilayah I (BKPP Wil.I) Pemprov Jawa Barat, Jumat (25/11).

Ia menilai kegiatan ini merupakan bagian dari komunikasi antara pemerintah dengan partai politik. Saat ini komunikasi yang terjalin menurut Ade sudah bagus. “Pemerintah Kota Bogor melalui Kantor Kebangsaan dan Politik mencoba untuk terus memelihara komunikasi agar  tetap bagus, bahkan diharapkan bisa lebih baik,” katanya.

Ia menilai keterlibatan partai politik dalam pembangunan Kota Bogor hampir menyeluruh. Sebab ketika berbicara tentang pembangunan, maka hal itu tidak terlepas dari anggaran. “Dan ketika berbicara tentang anggaran, tentu tidak bisa lepas dari peran teman-teman di DPRD,” lanjutnya.

Mengenai bantuan yang diberikan bagi partai politik menurutnya, akan diserahkan sesuai aturan dan ketentuan yang ada. “Jadi tidak bisa melebihi dari ketentuan yang ada," jelasnya.  (rabas/agus/sigit).