Beranda >

Berita > Hadapi Pasar Bebas ASEAN, 100 Pembina dan Pengurus Koperasi Ikuti Seminar


28 November 2016

Hadapi Pasar Bebas ASEAN, 100 Pembina dan Pengurus Koperasi Ikuti Seminar

Sebanyak seratus orang peserta yang terdiri dari pembina dan pengurus koperasi se-Kota Bogor, mengikuti seminar perkoperasian yang diselenggarakan Dinas Koperasi dan UMKM  Kota Bogor. Kegiatan yang diselenggarakan dengan bekerja sama dengan Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Kota Bogor ini digelar di Belleza Hotel, Cipayung Bogor.

Seminar yang dilaksanakan selama dua hari mulai Senin-Selasa (28-29 November 2016) ini, dibuka Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman, Senin (28/11/2016). Dalam kesempatan itu Usmar juga menjadi salah satu nara sumber seminar bersama nara sumber lain dari Kementerian Koperasi dan UMKM, Dinas Koperasi UMKM, Dekopin Kota Bogor serta praktisi .
Kepala Seksi (Kasi) Kelembagaan Koperasi pada Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bogor Ali Susanto menjelaskan, berdasarkan hasil evaluasi dari Dinas Koperasi dan UMKM diketahui jika peran pembinaan sangatlah besar terhadap keberlangsungan sebuah koperasi.

Dengan demikian, lanjutnya, melalui seminar yang mengusung tema "peran koperasi sebagai sokoguru ekonomi Indonesia dalam menghadapi pasar bebas ASEAN" itu diharapkan terjalin silaturahmi yang baik antar sesama pengurus dan pembina koperasi dengan Dinas Koperasi UMKM. Para peserta juga diharapkan akan mendapatkan pemahaman yang lebih mengenai koperasi.

"Dimana tujuan dari kegiatan ini adalah lantaran kini pasar bebas ASEAN sudah mulai berjalan, maka koperasi juga mau tidak mau harus mengikuti arus dan kondisi yang ada. Jadi persiapan-persiapan menghadapi hal itulah yang akan coba dipersiapkan Dinas Koperasi dan UMKM kepada koperasi," jelas Ali. (Donni-eto)