Beranda >

Berita > 2017, Baznas Kota Bogor Targetkan Rp. 5 Miliar Pemasukan Zakat


30 Mei 2017

2017, Baznas Kota Bogor Targetkan Rp. 5 Miliar Pemasukan Zakat

Jajaran pengurus Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bogor yang baru beberapa bulan dilantik harus bekerja keras untuk dapat mencapai target perolehan zakat dari para muzakki (orang yang wajib mengeluarkan zakat). Sebab, Baznas menargetkan perolehan zakat di tahun 2017 ini sebesar Rp 5 miliar.

Hal itu disampaikan Komisioner Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan pada Baznas Kota Bogor, Rusli Saimun, Selasa (30/05/2017), usai acara Gebyar Ramadhan dan Anugerah Zakat di Aula Majelis Ulama Indonesia (MUI), Jalan Pajajaran, Kota Bogor.

“Target kami diatas Rp 5 miliar. Komisioner ini kan baru dilantik Februari lalu, memang capaiannya belum meningkat. Kami harus bekerja keras lagi untuk menarik zakat dari para muzakki. Padahal bila muzakki sadar, pemasukan dari zakat ini bisa sampai Rp 10 miliar,” terang Rusli.

Hingga saat ini, masih kata Rusli, Baznas Kota Bogor baru mendapatkan total pemasukan zakat sekitar Rp 4,7 miliar. "Kendala yang dihadapai saat ini yakni belum sadarnya masyarakat tentang kewajiban membayar zakat. Belum sadarnya ini dari masing-masing orang yang memiliki uang dan juga 70 persen Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kota Bogor,” imbuhnya.

Acara yang turut dihadiri Wali Kota Bogor Bima Arya itu, juga dihadiri perwakilan sejumlah dinas dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) serta undangan lainnya. (Donni/Foto:Hari) SZ