Beranda >

Berita > Apel Malam Takbiran, Bima : Kenyamanan dan Ketertiban Perhatian Utama Pemkot


24 Juni 2017

Apel Malam Takbiran, Bima : Kenyamanan dan Ketertiban Perhatian Utama Pemkot

Malam terakhir bulan suci Ramadan 1.438 Hijriah atau malam takbiran tahun 2017 ini menjadi fokus perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor untuk meningkatkan koordinasi agar warga yang saat ini sedang melakukan takbiran dapat berjalan dengan tertib.

Malam ini juga merupakan puncak segala aktivitas di bulan suci Ramadhan, karena banyak kegiatan-kegiatan yang masih berjalan dan bahkan mungkin hingga dini hari terutama di kawasan seputar Pasar Bogor, Pasar Anyar dan sekitar jalan MA. Salmun.

Demikian dikatakan Wali Kota Bogor Bima Arya saat memimpin apel gabungan penertiban pedagang kaki lima (PKL) di Plaza Balaikota, jalan Ir. h. Djuanda, Kota Bogor, Sabtu (24/06/2017) malam. Apel ini juga diikuti Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman dan Sekda Kota Bogor Ade Sarip Hidayat serta unsur pimpinan Muspida lainnya.

"Oleh karena itu, dua hal utama jadi perhatian kita malam ini. Yang pertama adalah keamanan dan ketertiban. Kita pastikan seluruh aktivitas warga terutama di titik-titik keramaian dapat dipantau dengan melakukan koordinasi lintas instansi agar setiap potensi yang mengganggu keamanan dan ketertiban dapat kita tindak lanjuti," papar Bima.

Fokus perhatian yang kedua, lanjutnya, pemerintah ingin memastikan dengan bekerja semaksimal mungkin agar kenyamanan dan kebersihan kota dapat tetap terjaga dan terpelihara.

"Mulai malam nanti seluruh jajaran terkait akan memaksimalkan pengerahan petugas di lapangan untuk memastikan agar besok ketika Hari Lebaran pertama Kota Bogor bisa kembali bersih dan nyaman," jelasnya. (Donni/Foto:Hari) SZ