Beranda >

Berita > Istura dan Museum Open 2017, 5 Museum di Kota Bogor Gratis Dikunjungi


21 Juli 2017

Istura dan Museum Open 2017, 5 Museum di Kota Bogor Gratis Dikunjungi

Selain akan menikmati keindahan panorama dan arsitektur peninggalan kolonial yang disuguhkan di Istana Kepresidenan Bogor, para calon pengunjung Istana Bogor untuk Rakyat (Istura) dan Museum Open 2017 kali ini pun akan dapat menikmati sejumlah museum yang ada di Kota Bogor secara gratis.

Tidak hanya Museum Kepresidenan Balai Kirti yang berada di dalam Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, namun nantinya pengunjung baik itu warga lokal maupun wisatawan domestik dan wisatawan mancanegara dapat mengunjungi beberapa museum lainnya. Sebut diantaranya Museum Zoologi, Museum Etno Botani, Museum PETA hingga Museum Perjuangan.

Dikatakan Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor Susilowati, Jumat (21/07/2017), semua museum tersebut dapat dikunjungi semua pengunjung selama pelaksanaan Istura dan Museum Open 2017 yang akan dimulai pada 24-28 Juli mendatang.

"Jadi setelah nanti selesai berkeliling istana, para pengunjung bisa langsung menikmati museum-museum tadi dengan gratis. Apalagi ini sangat cocok untuk kalangan pelajar, mahasiswa, wisatawan domestik serta wisatawan mancanegara. Berwisata sekaligus edukasi," terang Susi.

Oleh sebab itu, Disparbud terus mengajak warga Kota Bogor khususnya dan kalangan umum lainnya untuk memanfaatkan moment akbar tahunan dalam rangkaian agenda Hari Jadi Bogor (HJB) yang ke 535 tahun 2017 ini.

"Selain mendapatkan informasi lengkap sejarah Istana Bogor yang sekarang menjadi tempat tinggal Presiden Jokowi, mereka juga akan mendapatkan tambahan ilmu dan pengetahuan dari museum-museum yang tidak kalah menarik dan memiliki nilai sejarah tinggi lainnya," pungkasnya. (Donni) SZ