Beranda >

Berita > Bus Trans Pakuan Siap Beroperasi, Kondisinya Dijamin Nyaman


22 September 2017

Bus Trans Pakuan Siap Beroperasi, Kondisinya Dijamin Nyaman

Sebanyak dua bus Trans Pakuan yang sudah diperbaiki direncanakan akan mulai dioperasikan pekan depan di jalur Cidangiang-Bellanova (koridor 3). Bus berkapasitas 25 penumpang ini nampak lebih nyaman, lebih bersih dan layak jalan dibanding sebelum diperbaiki. Bahkan salah satu bus dibagian sampingnya terlukis pemandangan Kota Bogor.

“Sekarang lagi pemasangan AC dulu, karena kami ingin Trans Pakuan senyaman mungkin. Kalau selesainya cepat dua bus jalan dulu, tidak mesti menunggu semuanya 16 bus,” ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor Rakhmawati saat ditemui di kantornya, Jumat (22/09/2017)

Rakhmawati mengatakan, pengoperasian bus Trans Pakuan akan dilakukan secara bertahap. Pasalnya, empat bus yang lainnya masih menunggu giliran untuk diperbaiki mengingat biaya perbaikan bus yang cukup besar. Sementara, sepuluh bus yang di dapat dari pusat meski surat-suratnya sudah selesai, masih menunggu keluarnya STNK dari Kementerian.

“16 bus yang sekarang dimiliki ini sebenarnya masih kurang banyak. Sebab idealnya ada 25 bus untuk di jalur Bubulak-Cidangiang. jadi target kami minimal bisa perbaikan sepuluh bus (sekarang baru enam-red), syukur-syukur bisa 15 bus,” katanya.

Pengoperasian bus Trans Pakuan ke jalur juga nantinya akan diiringi dengan pemakaian e-money untuk pembayarannya. Saat ini e-Money sedang dipersiapkan Bank Mandiri, sehingga e-Money ini bisa juga dipakai untuk yang lainnya. Ia melanjutkan, untuk biaya tiket Trans Pakuan sementara masih sama sebesar Rp 5.000 sambil mengkaji tarif yang sesuai dengan melihat kemampuan masyarakat.

“Kita lihat dulu berapa selisih biaya tarif dengan biaya operasional, nanti akan coba ajukan di anggaran tahun depan untuk disubsidi. Nanti juga untuk bantu biaya operasional, di samping dan dibelakang bus Trans Pakuan akan dikerjasamakan dengan pengusaha yang ada di Bogor untuk bisa dipasang iklan (reklame),” pungkasnya. (fla/hari-SZ)