Beranda >

Berita > Yudi Indra Gunawan Jabat Kajari Kota Bogor


17 Oktober 2017

Yudi Indra Gunawan Jabat Kajari Kota Bogor

Senin (16/10/2017) malam, merupakan malam lepas sambut Muhammad Teguh Darmawan selaku Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Bogor dalam masa pengabdiannya selaku Jaksa di Kota Bogor, selepas acara serah terima jabatan (sertijab) yang dilaksanakan di Himalaya Room, Salak Tower Hotel, Kota Bogor dirinya akan melanjutkan pengabdiannya menjadi Kepala Kejaksaan Negeri Kota Surabaya.

Usai melaksanakan pelantikan yang dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Barat Setia Untung Arimuladi di Bandung pada 13 Oktober 2017 lalu. Muhammad Teguh Darmawan akan digantikan Yudi Indra Gunawan sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bogor.

Sebelum mendapat mandat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bogor, Yudi Indra Gunawan mendapatkan promosi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Umum dan Pimpinan Pada Biro Umum Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan Kejaksaan Agung Republik Indonesia.

Wali Kota Bogor Bima Arya yang hadir didampingi istrinya Yane Ardian menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada M.Teguh Darmawan atas pengabdiannya serta mendoakan kesuksesan ditempat yang baru.

Sementara itu, kepada Yudi Indra Gunawan Bima mengatakan selamat bertugas dan semoga dapat bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dan para pimpinan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kota Bogor. “Kota Bogor memiliki keistimewaan  dalam hal kepala Muspida, dimana “keluar masuknya” cepat. Selama menjadi Wali Kota Bogor saya mengalami pergantian 5 Kapolres dan 4 Kejari. Saya memiliki keyakinan, hanya orang-orang terbaik yang ditempatkan di Kota Bogor, kami bangga menjadi bagian dari perjalanan karier Pak Teguh,” kata Bima.

Menurut M. Teguh Darmawan selama 1 tahun 4 bulan bertugas terasa sangat singkat baginya, namun dengan kekompakan, kerjasama dan koordinasi dengan semua Muspida Kota Bogor lainnya semuanya dapat berjalan dengan baik. “Alhamdulillah semua permasalahan dapat saya hadapi membuat saya mampu menjalankan tugas saya dengan baik,” ujarnya yang didampingi istri.

Kajari Kota Bogor yang baru, Yudi Indra Gunawan mengungkapkan keyakinannya dapat bekerja sama dengan Unsur Muspida Kota Bogor.

Turut hadir dalam acara serah terima jabatan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bogor, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Ade Sarip Hidayat, pimpinan Unsur Muspida Kota Bogor, Ketua DPRD Kota Bogor Untung W. Maryono dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Bogor serta para direktur Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Bogor. (humas:rabas/indra-SZ)