Beranda >

Berita > Napak Tilas Pemuda Layung Sari Merupakan Aksi Nyata


21 Oktober 2017

Napak Tilas Pemuda Layung Sari Merupakan Aksi Nyata

Tidak banyak wilayah di Kota Bogor yang memiliki agenda kegiatan secara konsisten berkelanjutan hingga ke eempat kalinya seperti Napak Tilas Pemuda Layung Sari (Natipala). Oleh sebab itu, atas semangat dan konsistensinya Wali Kota Bogor Bima Arya mengapresiasi kegiatan tersebut saat menyampaikan sambutannya pada malam doa jelang pelaksanaan Natipala di Gedung Alysa, Jalan Layung Sari 2, RT 6 RW 8, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jumat (20/10/2017) malam. "Apalagi dari tahun ke tahun jumlah pesertanya semakin banyak. Semangat para panitia pun luar biasa, dan selalu kompak," puji Bima.

Namun dirinya meminta maaf lantaran tidak bisa mengikuti kegiatan tersebut karena sudah memiliki agenda lain. "Tapi Insya Allah tahun depan saya akan ikut," ujarnya.

Sekali lagi dirinya mengapresiasi kegiatan Natipala. Sebab, warga khususnya kalangan muda langsung melakukan aksi nyata tanpa banyak berbicara. "Oleh karena itu saya selalu ajak warga untuk bersemangat, berolahraga," imbuhnya. (Donni/Foto:Hari-SZ)