Beranda >

Berita > Pemerintah Kota Bogor Bentuk Tim ABG


24 Januari 2015

Pemerintah Kota Bogor Bentuk Tim ABG

Terkait beberapa permasalahan dengan penataan dan pembangunan di kota Bogor saat ini. Diharapkan ke depan Pemerintah kota Bogor bisa berkoordinasi dan berkolaborasi dengan semua unsur termasuk dengan Tim Ahli Bangunan dan Gedung ( Tim ABG) serta dengan Tim Percepatan Pelaksanaan Prioritas Pembangunan (TP4) yang dipimpin Yayat Supriatna diungkapkan Walikota Bima Arya Pada saat rapat Koordinasi  Tim Ahli dan gedung (TABG) di  Balaikota (23/1)

Rapat koordinasi Tim Ahli Bangunan dan Gedung (Tim ABG) kota Bogor yang akan bertugas membantu Pemerintah kota Bogor dalam penataan bangunan dan gedung di kota Bogor dipimpin langsung Walikota Bogor ,Bima Arya.

Pada kesempatan tersebut belum dibahas mengenai program dari Tim ABG, rapat masih diisi dengan perkenalan dari masing-masing anggota tim yang memaparkan tentang latar belakang pendidikan dan keahliannya serta tanggapan mereka mengenai kota Bogor.

timabg12

Dijelaskan Bima yang ditemui usai memimpin rapat bahwa Tim Ahli Bangunan dan Gedung (Tim ABG) yang akan berkantor di Wasbangkin dalam tugasnya akan memberikan rekomendasi kepada Pemerintah kota Bogor terhadap kwalitas paling aspek dalam pendirian bangunan termasuk ijinnya.“Jadi salah satu agenda nanti yang akan dikaji oleh Tim ABG seperti  misalnya hotel Whiz dan juga Terminal Baranangsiang dan “ sifatnya berupa rekomendasi yang disampaikan kepada Dinas dan Dinas menyampaikannya ke Walikota,” lanjutnya.

Ditambahkan Bima , pembentukan tim ini sudah dilakukan beberapa bulan yang lalu begitu pula dengan Perwalinya sudah ada. Selesai pembentukan tim akan lakukan pelantikan yang insya Allah secepatnya.

Ketika disinggung seberapa pentingkah pembentukan tim ini dan berapa orang jumlah Tim ABG, Bima menuturkan pembentukan tim ini sesuai dengan amanat Undang-undang dan sangat dibutuhkan. Sementara mengenai jumlah semuanya ada 20 orang, dengan rincian 12 orang dari luar dan 8 orang dari dinas terkait (internal). (Tria/Rahmat)