Beranda >

Berita > Bertajuk Perbedaan Adalah Keindahan, Dedie Rachim Hadiri Buka Puasa Bersama Tokoh Lintas Agama


20 Mei 2019

Bertajuk Perbedaan Adalah Keindahan, Dedie Rachim Hadiri Buka Puasa Bersama Tokoh Lintas Agama

Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim menghadiri acara buka puasa bersama tokoh lintas agama se-Kota Bogor bertajuk ‘Perbedaan adalah Keindahan’ yang digelar di Aula Paroki BMV Katedral, Jalan Kapten Muslihat, Bogor Tengah, Senin (20/5/2019).

Tampak hadir Ketua MUI Kota Bogor KH Mustofa Abdullah Bin Nuh, Ketua Basolia Kota Bogor Zainal Abidin, Ketua GP Ansor Kota Bogor Rachmat Imron Hidayat, Para Uskup se-Kota Bogor, para Pastor Paroki Gereja Katedral Bogor, Ceo Radar Bogor Hazairin Sitepu, dan komunitas Bogor Sahabat.

Dalam kesempatan itu, Dedie Rachim mengatakan, acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh pihak Gereja Katedral itu sekaligus menjadi forum untuk menyejukkan suasana di tengah masyarakat pasca Pemilu 2019.

Oleh karenanya, mantan direktur Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu berharap pada momen Ramadhan kali ini dapat mengembalikan kedamaian di masyarakat.

Berkaitan dengan tema perbedaan adalah keindahan Dedie menegaskan bahwa pentingnya memiliki rasa toleransi antar umat beragama. Terlebih, dia menilai, tensi perpolitikan di tanah air akhir-akhir ini sedikit bergejolak.

"Intinya, menyampaikan pesan bahwa semua pihak harus mendorong terwujudnya Kota Bogor tetap damai dan kondusif sampai nanti pada penetapan Pileg, Pilpres dan seterusnya. Kami bersama unsur Muspida akan terus melakukan komunikasi dan koordinasi intens hingga proses penetapan selesai," ungkap Dedie.

Sebelum acara dimulai, para tokoh lintas agama yang hadir dalam kegiatan buka bersama itu terlebih dahulu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan dengan tausiah, lalu buka puasa bersama. (Humpro :Alif/Ryan/Pri)