Beranda >

Berita > DK3B Helat Silaturahim Antar Budayawan dan Seniman


04 Juli 2015

DK3B Helat Silaturahim Antar Budayawan dan Seniman

Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kota Bogor (DK3B) menggelar silaturahmi dengan para seniman dan budayawan kota Bogor di lantai 2 Gedung Kemuning Gading Kota Bogor pada Jum’at (3/7). Hadir pada kesempatan ini, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disbudparekraf) Kota Bogor, Shahlan Rasyidi.

Dalam sambutannya, Shahlan, menyampaikan Bogor harus menjadi percontohan bagi kota-Kota lain, sebagai kota yang memilki karakterstik cagar budaya yang banyak. "Ini harus menjadi perhatian, agar konsep kota pusaka dapat diimplementasikan dengan baik," katanya. .

Sementara itu, Ketua DK3B Ace Sumanta menyampaikam bahwa Bogor merupakan kota yang sangat kaya akan seni budaya serta banyak sanggar kesenian yang berpotensi. Hal itu diperkuat bahwa dalam waktu dekat Walikota Bogor akan menandatangani peraturan tentang Kota Pusaka.

"DK3B akan terus menunjang budayawan Bogor. Salah satunya menyiapkan Gedung Kemuning Gading untuk dipergunakan bagi sanggar-sanggar dengan membuat kegiatan-kegiatan budaya," harapnya. (Cikal/Lulu/Ismet).