Beranda >

Berita > Bantuan KORPRI Bagi Anggota


31 Juli 2015

Bantuan KORPRI Bagi Anggota

Sebanyak 120 putra-putri para anggota KORPRI Lingkungan Pemerintah Kota Bogormenerima bantuan paket sekolah. Secara simbolis bantuan berupa paket sekolah itu diserahkan Wakil Ketua I KORPRI, Eko Prabowo pada acara yang  diselenggarakan di Balaikota Bogor, Jum'at (31/7).

Menurut Eko, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Sekretariat KORPRI dan sesuai kemampuan keuangan yang ada. “Jangan dilihat harga dan jumlahnya. Nikmati apa yang ada, syukuri apa yang diberi,” kata Eko yang dalam sambutannya sempat berbagi pengalamannya tentang fenomena keberadaan anak-anak sekolah.

aketkopri12

Ia mengingatkan agar para orangtua lebih mengawasi anak-anak, terutama apabila ada kegiatan pada malam hari. “Pengawasan orangtua terhadap anak sangat mutlak diperlukan,” tegasnya.

Pada kesempatan itu Eko juga mengingatkan tentang kepedulian diantara sesama anggota KORPRI yang perlu ditumbuhkan, karena  masih banyak rekan-rekan  sesama anggota yang kehidupannya belum cukup sejahtera. Kepedulian antar sesama anggota akan membuat hubungan sesama anggota bertambah kuat. “Kalau kita guyub dan bersatu, kita pasti bisa saling membantu,” katanya. (rahmat/reffi) editor Mor