23 Maret 2025
Dedie Rachim dan KWB Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama 20 anak yatim, anak berkebutuhan khusus, dan kaum duafa melaksanakan buka puasa bersama yang digelar oleh Kerukunan Warga Bogor (KWB) PC Kota Bogor di Area Gedung Tua, Kompleks DPRD Kota Bogor, Sabtu (22/3/2025).
Secara simbolis, dengan didampingi oleh Anggota DPRD Kota Bogor, Anita Primasari Mongan dan Ketua Kerukunan Warga Bogor Thomas Siregar; Dedie A. Rachim menyerahkan santunan dan paket sembako.
"Ini kegiatan rutin KWB melaksanakan santunan anak yatim di bulan suci Ramadan, 10 hari menjelang Idulfitri," ucap Dedie A. Rachim.
Dedie A. Rachim mengapresiasi kegiatan yang sangat baik dan positif yang rutin digelar oleh KWB.
Ia menambahkan bahwa kebahagiaan ini tidak hanya dimiliki oleh kelompok tertentu, tetapi harus dibagikan kepada semua orang.
"KWB ini kan tokoh-tokoh senior semua, pasti memberikan yang terbaik untuk Kota Bogor," ujarnya.
Ketua Kerukunan Warga Bogor, Thomas Siregar mengatakan bahwa buka puasa bersama dan santunan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi.
Sebab, pada tahun 2024 lalu, kegiatan KWB sempat terhenti sementara karena ketika itu masih dalam tahun politik. Memasuki tahun 2025, KWB pun kembali menggelar berbagai kegiatan.
"Ke depan, akan ada beberapa agenda lagi yang kita siapkan, seperti menggelar lomba penulisan cerita berbahasa Sunda, pidato berbahasa Sunda, dan juga kegiatan rutin tahunan isbat nikah," ujarnya.
Kegiatan ini sejalan dengan tujuan para pendiri KWB untuk terus memberikan manfaat dan melestarikan bahasa Sunda.
Dalam melaksanakan berbagai kegiatan, KWB juga sering bersinergi dengan Pemkot Bogor dan DPRD Kota Bogor.
Ia berharap sinergi dan kolaborasi yang terus terjaga ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas, khususnya warga Kota Bogor.
- Berita Terkini
- Solusi untuk mencegah potensi terulangnya longsoran atau amblas di Jalan Saleh Danasasmita, Kelurahan Batutulis, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor,
- Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Bogor kembali menggelar turnamen catur beregu sebagai bagian dari upaya menghidupkan kembali cabang o
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat. Hal tersebut disampaikan oleh perwakilan warga dan Gerakan Masya
- Warga di dua RW di Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, tengah berbahagia. Pasalnya, kini telah dibuka akses jalan baru yang menghubungkan RW 5
- Senyum lebar terpancar dari anak-anak spesial, difabel, serta mereka yang membutuhkan saat mengikuti acara buka puasa dan berbagi bersama di Vihara Dh