Beranda >

Berita > Jumlah Partisipasi Pemilih Meningkat, Dedie Apresiasi KPU


19 Desember 2019

Jumlah Partisipasi Pemilih Meningkat, Dedie Apresiasi KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Kota Bogor telah menyampaikan laporan kegiatannya kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor atas penyelenggaraan Pemilu Serentak tahun 2019 yang telah berjalan dengan tertib dan kondusif.

Laporan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua KPU Kota Bogor, Syamsudin saat beraudiensi dengan Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim di Paseban Narayana, Balai Kota Bogor, Kamis (19/12/2019).

Syamsudin menyebut, pelaporan hasil Pemilu serentak tahun 2019 telah berjalan dengan sukses dan lancar. Berakhirnya kegiatan pemilu itu ditandai dengan telah dilantiknya para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor serta Presiden dan Wakil Presiden RI, Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin Periode 2019-2024 pada beberapa waktu lalu.

"Selain pelaporan hasil kegiatan Pemilu serentak yang sudah berjalan dengan sukses, kami juga menyampaikan bahwa tingkat partisipasi pemilih di Kota Bogor berada di angka 84 persen, melebihi tingkat partisipasi di tingkat Provinsi Jawa Barat dan KPU RI," ujar Syamsudin.

Syamsudin melanjutkan, jumlah partisipasi pemilih tersebut meningkat cukup tajam. Sebab, jika dibandingkan dengan Pileg di tahun 2014 lalu, jumlah partisipasi pemilih hanya berjumlah 75 persen dan partisipasi pemilih untuk Pilpres hanya menyentuh angka 79 persen.

"Jumlah partisipasinya meningkat drastis. Pada Pileg 2014 lalu partisipasi pemilih hanya 75 persen dan untuk Pilpres hanya 79 persen. Sementara dibandingkan dengan partisipasi Pemilu 2019 kemarin mencapai angka 84 persen," ungkapnya.

Selain peningkatan jumlah partisipasi aktif dalam Pemilu, Syamsudin juga menuturkan raihan sejumlah penghargaan yang telah ditoreh oleh KPU Kota Bogor. KPU Kota Bogor menyabet Juara Umum di tingkat Provinsi Jawa Barat pada tiga kategori. Sementara di tingkat nasional, KPU Kota Bogor berhasil menerima penghargaan di dua kategori.

"KPU Kota Bogor berhasil Juara Umum tingkat Provinsi pada tiga kategori, sementara di tingkat nasional raih penghargaan di dua kategori, antara lan kategori Transparansi Informasi Pemilu dan Pemilu Akses," katanya.

Menanggapi hal itu, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyampaikan rasa terima kasihnya kepada KPU Kota Bogor yang telah menyelenggarakan Pemilu serentak 2019 bisa berjalan dengan lancar dan kondusif.

"Saya ucapkan terima kasih kepada KPU Kota Bogor yang telah berhasil menyelenggarakan Pemilu serentak 2019 dapat berjalan dengan baik dan kondusif ini. Dengan raihan dan capaian prestasi ini, saya ucapkan terima kasih juga kepada KPU karena telah memberikan dampak pada PAD Kota Bogor lantaran banyak daerah-daerah lain yang melakukan kunjungan ke sini, sehingga jumlah okupansi hotel meningkat," ucapnya. (Humpro :Alif/Ryan-SZ)