22 Maret 2016
Taman Heulang Layak Jadi Ikon Kebanggaan Kota Bogor

Membuat taman sebagai ruang publik memang menjadi salah satu program Pemerintah Kota Bogor. Taman difungsikan sebagai tempat berkumpul yang asri lagi nyaman bagi warganya. Banyak taman yang sudah direvitalisasi ataupun dibuat baru Pemkot Bogor.
Salah satu taman yang sudah selesai pembangunnya tapi belum dilaunching adalah Taman Heulang. Awalnya taman yang terletak tepat disamping SMK Negeri 1 Kota Bogor ini merupakan sebuah lapangan dengan luas dua hektar. Namun, kondisi lapangan yang luas malah tidak terurus dan hanya dipergunakan untuk sekadar bermain bola. Maka sejak 2015 Pemkot Bogor mulai menyulap lapangan tersebut menjadi sebuah taman dengan konsep berbeda dari taman lainnya.
Memasuki area Taman Heulang pengunjung akan langsung disuguhi dengan huruf besar bertuliskan TAMAN HEULANG yang terbuat dari kaca-kaca. Hamparan rumput hijau dan tanaman hias pun ikut mempercantik taman ini. Kesan memikat juga terlihat dari lampu-lampu taman bernuasa modern dengan bentuk bulat putih.
Tak berhenti hanya dari penghias lampu taman. Tiga buah gazebo besar ikut membuat para pengunjung nyaman. Di gazebo itu, anak-anak sekolah baik SMP maupun SMA bisa duduk sembari mengerjakan tugas sekolahnya. Beberapa di antaranya ada juga yang sekadar bercanda gurau dengan temannya. Selain gazebo, bangku-bangku taman baik dari besi ataupun semen menambah gaya klasik dari taman kota ini.
Saat berada ditaman ini, hembusan angin akan langsung menerpa wajah. Itu karena taman ini jauh dari bangunan-bangunan tinggi. Bahkan jika sore tiba matahari yang tenggelam dari sebelah barat bisa terlihat begitu menawan dari taman ini. Pemandangan ini tentu menjadi daya tarik bagi warga untuk datang ke taman ini sekalipun pengerjaanya masih belum sempurna.
Meski belum selesai, nampak kelebihan yang dimiliki taman ini dibanding taman yang lainnya. Yakni sebuah tempat pembibitan tanaman hias jadi pusat dari taman ini. Mulai dari yang paling besar, sedang hingga berbentuk bulat. Keunikan lainnya dari taman ini ada pada jalur trek larinya. Jika berlari mengelilingi jalur trek Taman Heulang dari ujung satu ke ujung lainnya, dipastikan pengunjung akan dibuat menguras keringat. Bagaimana tidak jalur trek Taman Heulang cukup panjang yang memang sengaja diperuntukan untuk berolahrga.
Keberadaan sebuah Taman Kota memang sudah seharusnya disikapi dengan bijak dan baik oleh masyarakat Mulai dari sama-sama merasa memiliki dalam menjaga kebersihan taman dan vandalisme. Sehingga jika nantinya sudah dilaunching Taman Heulang ini bisa jadi salah satu ikon kebanggan Kota Bogor untuk menggaet turis dari luar Kota hingga mancanegara. (fla/Adit)
- Berita Terkini
- Ketua Dekranasda Kota Bogor, Yantie Rachim, menyampaikan mimpinya untuk membawa batik Bogor ke tingkat yang lebih tinggi. Hal tersebut ia sampaikan da
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim meresmikan hasil revitalisasi Taman Kreasi Olah Sampah Terintegrasi (Takesi) Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST)
- Setelah menerapkan larangan bagi pengamen beroperasi di angkutan kota (angkot), Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim kembali mengambil langkah tegas denga
- Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menegaskan komitmennya dalam mendukung kerja sama pendidikan internasional melalui program pertukaran pelajar dan buday
- Beberapa kesepakatan penting dihasilkan dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang digelar