13 Oktober 2014
Ulang Tahun, Tren Bogor Gelar Lomba Foto Selfie.

Dalam rangka ulang tahunnya yang ke-3, majalah bulanan Tren Bogor menggelar lomba foto selfie. Acara lomba sekaligus juga untuk memeriahkan HUT RI ke 69, sehingga para peserta lomba tidak lepas dari tema proklamasi. Akhirnya, Sabtu (11/10) diumumkanlah para pemenang dari kurang lebih 150 peserta.
General Manager Tren Bogor Acep Aryana dalam sambutannya menjelaskan Acara Lomba Foto Selfie bertujuan lebih mengenalkan Tren Bogor kepada masyarakat Kota Bogor. Tren Bogor sendiri adalah majalah bulanan yang membahas komunitas dan gaya hidup yang ada di Kota Bogor.
Dengan lebih dikenal maka kami berharap Tren Bogor dapat ikut berkiprah dan ikut berperan secara aktif dalam pembangunan yang semakin giat dilaksanakan di Kota Bogor. “Selain itu semoga Kota Bogor juga tetap menjadi kota yang nyaman dihuni dan dikunjungi, seperti nama Buitenzorg yang berarti kota yang nyaman dan tentram sebelum berubah menjadi Bogor,” harap Acep.
Lebih lanjut Acep menjelaskan tipikal masyarakat Kota Bogor yang dinamis, tetapi tetap memiliki ciri khas yang membedakan masyarakat Kota Bogor dengan masyarakat kota lainnya. “Hal itulah yang dicoba untuk lebih dikenalkan lagi kepada masyarakat, seperti potensi kuliner atau pun kesenian khas dan bahkan komunitas yang hanya ada di Kota Bogor.”
“Bagaimana mendorong masyarakat Kota Bogor untuk lebih lagi mencintai kotanya yang memiliki begitu banyak potensi, itu adalah hal yang selalu Tren Bogor coba gali dan kedepankan dalam setiap terbitannya,” tandas Acep.
Harapan yang kurang lebih sama juga disampaikan Suharto, Asisten Administrasi Kesbangyang turut hadir dalam acara malam itu. “Diharap Tren Bogor dapat menjadi tren juga dalam memberi informasi yang up to date dan kondusif untuk masyarakat Kota Bogor,” sambut Suharto.
Dwi Nurmawan, Ketua Panitia Acara yang ditemui malam itu menjelaskan Lomba Foto Selfie selain ingin mengenalkan Tren Bogor kepada masyarakat, juga untuk menjangkau lebih banyak masyarakat Kota Bogor. “Sehingga masyarakat bisa mendapat informasi hal apa yang sedang tren di Kota Bogor,” jelasnya. Untuk itu Tren Bogor berharap dapat lebih lagi meningkatkan kerjasama dengan Pemerintah Kota Bogor untuk mengangkat berbagai sisi yang unik dan khas dari Kota Bogor harap Nurmawan.
Satu yang menarik malam itu adalah, ke empat pemenang, juara 1, 2 , 3 dan juara favorit ditest di atas panggung untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya, sesuai dengan tema lomba. (sisco sirait)
- Berita Terkini
- Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menegaskan komitmennya dalam mendukung kerja sama pendidikan internasional melalui program pertukaran pelajar dan buday
- Beberapa kesepakatan penting dihasilkan dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang digelar
- Berkurangnya kegiatan dinas Instansi, Kementerian, dan Lembaga di hampir seluruh Indonesia, termasuk di Kota Bogor, berdampak pada menurunnya okupansi
- Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, bersama anggota DPRD Kota Bogor, Said Muhamad Mohan, menyerahkan bantuan 50 kursi roda untuk warga Kota Bogor. P
- Kota Bogor menjadi salah satu tuan rumah dalam perhelatan Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat (Porprov) 2026. Guna menyukseskan hal tersebut, Pemerinta