07 Agustus 2017
Disdik Kota Bogor : Bullying Harus Dicegah

Banyaknya kasus bullying yang tejadi di Indonesia menjadi perhatian banyak pihak, fenomena ini harus dicegah dan perlu dilakukan antisipasi agar tidak berkembang meluas. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor Fahrudin di sela kegiatan Seminar Diseminasi Perlindungan Anak, Stop Bullying Menuju Sekolah Ramah Anak di SMA Bogor Centre School (Borces) Bogor, Senin (07/08/2017).
Fahrudin menyebutkan, kegiatan ini bekerja sama dengan Komisi Perlindungan Anak Daerah Indonesia (KPAID) Kota Bogor dengan mengundang ratusan kepala sekolah dan mengambil tempat di SMA Borces Bogor. “Sosialisasi ini sangat penting sekali, “gayung bersambut” karena KPAI siap menyampaikan programnya dan SMA Borces siap memfasilitasi tempatnya,” kata Fahrudin.
Untuk mencegah dan menanggulangi kasus bullying dan kekerasan terhadap anak tidak saja hanya terpaku pada sekolah yang ada di Kota Bogor. Fahrudin menambahkan, bahwa Disdik Kota Bogor harus membuka sayap menjalin hubungan dengan Kabupaten Bogor, bahkan dengan kota-kota lain. Hal ini dimaksudkan agar program perlindungan terhadap anak bisa saling sharing dan bertukar pengalaman.
Fahrudin berharap, melalui seminar ini kompetensi guru dalam menjaga anak-anak dari kekerasan dapat bertambah. Mereka dapat menghindarkan anak-anak dari hal-hal yang semestinya tidak mereka alami. (Tria/Indra) SZ
- Berita Terkini
- Ketua Dekranasda Kota Bogor, Yantie Rachim, menyampaikan mimpinya untuk membawa batik Bogor ke tingkat yang lebih tinggi. Hal tersebut ia sampaikan da
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim meresmikan hasil revitalisasi Taman Kreasi Olah Sampah Terintegrasi (Takesi) Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST)
- Setelah menerapkan larangan bagi pengamen beroperasi di angkutan kota (angkot), Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim kembali mengambil langkah tegas denga
- Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menegaskan komitmennya dalam mendukung kerja sama pendidikan internasional melalui program pertukaran pelajar dan buday
- Beberapa kesepakatan penting dihasilkan dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang digelar