Beranda >

Berita > Ade Lantik dan Kukuhkan Gudep SMK Negeri 1 Kota Bogor


16 Maret 2018

Ade Lantik dan Kukuhkan Gudep SMK Negeri 1 Kota Bogor

Ketua Kwarcab Pramuka Kota Bogor Ade Sarip Hidayat secara resmi melantik Majelis Pembimbing Gugus Depan (Gudep) SMK Negeri 1 Kota Bogor masa bhakti 2018-2021 dan mengukuhkan nomor Gugus Depan (Gudep) 06.175 - 06.176 SMK Negeri 1 Kota Bogor yang berlokasi di jalan Heulang, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jumat (16/03/2018).

Seusai melantik Ade menyampaikan apresiasi kegiatan kepramukaan yang rutin dilaksanakan setiap tahun oleh SMK Negeri 1 Kota Bogor, yakni Lomba Tunas yang telah sukses dilaksanakan sampai tahun ke-11.

”Kegiatan ini luar biasa, memang membuat suatu kegiatan itu mudah yang agak sulit adalah mempertahankannya dan itu satu prestasi tersendiri. Kedepan kegiatan tersebut akan menjadi agenda Kwarcab Kota Bogor sebagai evaluasi pembinaan anggota Pramuka Kota Bogor,” kata Ade.

Hidup menurut Ade tidak jauh bercerita tentang tiga hal, yaitu niat, cerita dan berbuat. Ketiga hal tersebut sesuai dengan Dasa Dharma Pramuka yang ke-10, suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan.

Upaya untuk mencapai dan mengakselerasikan tujuan pendidikan, membentuk manusia yang beriman, bertakwa dan memiliki karakter Ade mengatakan tiada kata lain, harus bergandeng tangan dengan Gerakan Pramuka. Bagi para pengurus yang baru dilantik ia berpesan untuk memberikan perhatian yang lebih pada pramuka dan meluangkan waktu untuk pramuka.

Sebelumnya, Asep Kartiwa yang merupakan Camat Tanah Sareal sekaligus Ketua Mabiran Tanah Sareal mengungkapkan, pelantikan yang dilakukan merupakan payung hukum bagi para pengurus untuk lebih meningkat program dan kegiatan yang telah disusun 4 tahun ke depan.

Sementara itu Kepala SMK Negeri 1 Kota Bogor Khairil Anwar seusai dilantik menuturkan akan melaksanakan tanggungjawabnya melalui program dan kegiatan kepramukaan yang mendukung Pramuka Bogor Kahiji. (humas:rabas/indra/arif/dila-SZ)