Beranda >

Berita > PIM Bogor Raya Santuni 410 Anak Yatim dan Dhuafa


30 Maret 2024

PIM Bogor Raya Santuni 410 Anak Yatim dan Dhuafa

Bidang Sosial Perempuan Indonesia Maju (PIM) Bogor Raya menggelar kegiatan Ramadan Penuh Berkah di Istana Ballroom, Hotel Salak The Heritage, Jalan Ir. H. Juanda, Kota Bogor, Sabtu (30/3/2024).

Sesuai dengan namanya, kegiatan Ramadan Penuh Berkah yang dibuka Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim ini diisi dengan pemberian santunan dan buka puasa bersama anak yatim dan dhuafa sekaligus waqaf 300 Al-Qur'an.

Pada kesempatan itu Dedie Rachim mengajak anak-anak yatim dhuafa dan orang tua yang hadir untuk mendoakan PIM, baik PIM pusat maupun PIM Bogor Raya agar semakin dan selalu bisa berkontribusi untuk kebaikan.

Menurut Dedie, ajang seperti ini selain menjaga tali silaturahmi, pihaknya juga ingin anak-anak yatim dan dhuafa agar menjadi anak-anak yang sholeh, sholehah, dan anak-anak berakhlak mulia.

"Meskipun kalian anak-anak yatim kalian harus bisa membanggakan keluarga dan membuktikan kalau anak-anak yatim bisa tetap berkarya dan memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa," ujar Dedie.

Sementara itu, Ketua DPC PIM Bogor Raya, Siti Nurlela mengatakan, pada acara ini pihaknya memberikan santunan untuk 300 anak yatim dan 110 dhuafa. Tak hanya itu, kegiatan berbagi juga akan dilanjutkan ke panti jompo dengan memberikan santunan kepada 65 lansia. Ia pun berharap kegiatan hari ini akan membawa berkah, pahala, kebahagiaan dan membawa rezeki yang banyak.

"Kami juga memberikan doorprize lima sepeda, handuk, kerudung, tas dan lainnya bagi anak-anak dan orangtua yang bisa menjawab pertanyaan," tuturnya. (Prokompim)