19 April 2025
Ratusan Sepatu Bibit Pesepakbola Berebut Tanda Tangan Dedie Rachim

Kehadiran Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, disambut antusias oleh para peserta Mini Soccer Wali Kota Cup 2025 tingkat SD, SMP, dan SMA yang langsung berteriak meminta tanda tangan, Jumat (18/4/2025).
Saat memasuki lapangan mini soccer, Dedie Rachim langsung diserbu oleh ratusan bibit pesepakbola Kota Bogor yang sudah siap membawa sepatu, kaus, deker, hingga sarung tangan kiper untuk ditandatangani oleh orang nomor satu di Kota Bogor.
Anak-anak ini awalnya diminta antre, namun karena antusias bisa begitu dekat dengan sosok pemimpin Kota Bogor, mereka pun rela berdesakan demi mendapatkan tanda tangan dari Dedie Rachim.
Senyum sumringah tampak jelas dari raut wajah para peserta yang berhasil mendapat tanda tangan.
Seperti halnya Rega (11), siswa kelas 5 SDN Cikaret 2, yang tidak bisa menyembunyikan kebanggaannya setelah mendapat tanda tangan Wali Kota Bogor dan langsung memamerkannya kepada rekan-rekannya yang juga berhasil mendapatkan tanda tangan.
"Bangga banget, bisa terus jadi penyemangat kalau main bola," ucapnya sembari tersenyum.
Bocah penggemar Cristiano Ronaldo ini mengaku senang bisa bertemu dengan Wali Kota Bogor yang mau dekat dengan anak-anak.
"Karena Pak Wali juga yang dukung adanya turnamen ini, makanya senang bisa dekat," ucap bocah yang menempati posisi sebagai striker itu.
Ia berharap, dengan mengikuti kompetisi ini, ia bisa menambah pengalaman, memperkuat mental, serta menerapkan apa yang selama ini ia dapat dari sekolah sepak bola.
Kompetisi sepak bola berjenjang usia dan tingkatan sekolah ini diikuti oleh 64 sekolah dengan total ratusan peserta, dan diselenggarakan secara gratis oleh Lorena Sports Hub bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, PSSI, Bank BJB, dan Bank Mandiri.
Secara simbolis, pembukaan turnamen mini soccer yang dilaksanakan di Lorena Sports Hub, Kecamatan Bogor Selatan, ini dibuka langsung oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim.
"Mini Soccer Wali Kota Cup pertama di tahun 2025 ini diselenggarakan secara gratis dan diikuti oleh 64 sekolah. Animonya luar biasa, ratusan peserta, tapi karena waktu dan tempat terbatas, tidak semua bisa ditampung," ucap Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim.
Melalui kompetisi ini, nantinya bakat-bakat terpendam yang selama ini tidak terlihat akan mulai bermunculan. Ini menjadi pemacu para siswa untuk terus semangat berlatih dan percaya diri.
Selain menggelar kompetisi, Pemkot Bogor juga tengah membangun beberapa lapangan olahraga lainnya, baik di wilayah Bogor Timur maupun Bogor Barat.
"Karena tugas pemerintah adalah menyiapkan sarana dan prasarana. PSSI bertugas melakukan pembinaan, anggaran didukung oleh DPRD Kota Bogor, dan ditambah peran serta dari pengusaha, seperti yang dilakukan oleh Lorena Sports Hub. Peran pengusaha sejauh ini sudah luar biasa dalam memberikan kontribusi," ujarnya.
- Berita Terkini
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyambut baik rencana kegiatan vaksinasi hepatitis A dan PCV13 serta pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangka Hari
- Sebanyak 37 Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) di lingkungan Inspektorat Kota Bogor mengikuti pelatihan pengawasan atas Pendapatan Asli Daerah
- Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Presiden Prabowo Subianto memberikan dampak langsung terhadap tumbuh kembang pelajar di Kota Bogor. Di antaran
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menargetkan adanya penambahan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang akan menjadi dapur dalam program Makan Ber
- Berbagai program strategis kembali ditekankan oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, dalam apel pagi yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Kartini