03 Maret 2016
Sistem Satu Arah Berlaku, Rute Angkot 09 Tidak Berubah Signifikan
Berbeda dengan nasib sejumlah angkot pasca diberlakukan Sistem Satu Arah (SSA) yang mengalami perubahan rute, trayek Angkutan Kota (Angkot) 09 tidak mengalami perubahan rute yang berarti. Angkot hanya mengalami modifikasi rute di sekitar Tugu Kujang Bogor.
Berikut ini perubahan rute angkot yang terbaru. Angkot 09 yang mengangkut penumpang dari Sukasari hingga Warung Jambu ini tidak lagi harus belok ke kiri ke belakang Terminal Baranang Siang.
Bagi masyarakat yang berangkat dari Sukasari, angkot tidak lagi belok ke kiri ke Jalan Sambu. Tetapi angkot akan lurus melintasi Jalan Pajajaran menuju Tugu Kujang dan terus lurus hingga Warung Jambu.
Begitu pun sebaliknya. Angkot 09 akan terus melintasi sepanjang Jalan Pajajaran hingga Terminal Baranang Siang. Kemudian masuk kea rah pintu masuk Jalan Told an putar balik kembali ke Jalan Pajajaran dan terus hingga kembali ke Sukasari. (Humas)
- Berita Terkini
- Hery Antasari Harap BSI Membuka Peluang Ekonomi Baru Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Hery Antasari, menghadiri Ground Breaking pembangunan Bank Syariah
- Peringati Hari Amal Bhakti ke -79, Ini Pesan Menag Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) ke-79 t
- Pemkot Bogor Serahkan DPA Tahun 2025 Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Tahun 2025 kepada perangkat daerah
- Akhiri Tahun, 10 Program Strategis Pemkot Berjalan Baik dan Lancar Menutup akhir tahun 2024, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor telah menjalankan sepuluh
- Pj Wali Kota Pimpin Rapim Terakhir di Penghujung 2024 Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menggelar Rapat Pimpinan (Rapim) terakhir di penghujung 2024 di P