09 September 2017
Hadiri HUT Partai Demokrat, Wali Kota : Mari Jaga Kebersamaan

Wali Kota Bogor Bima Arya mendoakan Partai Demokrat diusianya yang ke-16 menjadi partai yang terus merakyat dan terus memperjuangkan hak rakyat serta apapun kondisinya, ia mengajak kepada semuanya untuk mempersiapkan batin dan mental menyongsong tahun politik dengan kebersamaan.
Hal itu dikatakan Bima saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrat ke 16 di Sekretariat DPC Partai Demokrat Kota Bogor, jalan Regional Ring Road (R3) Ujung, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Sabtu (09/09/2017).
Tak lupa ia mendoakan secara khusus kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) karena sosoknya merupakan guru sekaligus idolanya. “Hal yang paling utama saya mengucapkan selamat ulang tahun, Jaya selalu Partai Demokrat. Kita doakan bersama Presiden ke 6 kita pak SBY, semoga diberikan kesehatan dan bisa selalu memberikan yang terbaik,” jelas Bima.
Ia sepakat dan menegaskan saat ini Wali Kota Bogor (Bima Arya) dan Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman fokus menuntaskan program-program Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor hingga akhir jabatannya. “Mudah-mudah Allah tetap menjaga kebersamaan kita semuanya,” terangnya.
Ditempat yang sama Plt Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bogor Usmar Hariman menjelaskan, momentum ini mudah-mudahan bisa menjadi semangat baru di tingkat ranting, karena ranting ini adalah ujung tombak. “Ujung tombak adalah ranting-ranting, berikan solusi kepada masyarakat. Di momen yang sangat berharga ini mari kita jadikan kebangkitan Partai Demokrat kedepan,” katanya.
Hadir pula para pimpinan partai PDIP, PPP, PKS, Golkar, Nasdem, PAN, Perindo dan kader serta simpatisan Partai Demokrat. (Humas/poto Indra)
- Berita Terkini
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, mendorong perguruan tinggi yang ada di Kota Bogor untuk memberikan peluang bagi para calon mahasiswa dari keluarga k
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, mengapresiasi dan bangga atas raihan penghargaan internasional yang diraih oleh perawat di Kota Bogor dari Wocare In
- Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, memberikan arahan kepada ketua RT dan RW se-Kelurahan Kayu Manis yang baru dilantik di Kantor Kelurahan Kayu Man
- Kota Bogor menjadi pilot project penerapan program Pemberdayaan dan Rehabilitasi Sosial Berbasis Komunitas Sentra Cipta Mandiri (SCM) dari Kementerian
- Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, melaksanakan penanaman pohon di jalan menuju lokasi yang akan dibangun sebagai kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor